Sunday, March 4, 2007

Nokia 3650



Rating : Belum ada rating

Estimasi harga : Belum tersedia

130 gr, 130 x 26 x 57 (tinggi - lebar - tebal dalam mm)

Nokia kembali menujukkan kelasnya. Setelah memperkenalkan ponsel MMS berkamera mini, kali ini Nokia meluncurkan kembali ponsel high end yang bisa jadi pertama di kelasnya. Nokia 3650 lahir dengan memadukan antara ponsel, kamera dan handycam. Kemunculan seri 3650 seakan melengkapi atau bahkan dapat pula menenggelamkan pamor ponsel multimedia yang telah hadir sebelumnya yang juga telah dilengkapi kamera.Bagaimana pun ponsel handycam menjadi lebih aktraktif karena gambar lebih hidup dan benar-benar bakal menunjang aplikasi MMS. Seri terbaru ini dapat berjalan di tiga jaringan frekuensi sekaligus, GSM 900/1800 dan 1900. Disamping itu telah dilengkapi dengan fitur-fitur inovatif untuk memperkaya pengalaman konsumen dibidang komunikasi multimedia. Beberapa fitur unggulan ponsel yang baru akan diluncurkan pada kuartal pertama tahun depan ini antara lain digital kamera terpadu beresolusi tinggi, video player, serta dukungan memory card serta fasilitas MMS untuk menunjang aktivitas komunikasi bergerak yang lebih maju.Meski ponsel ini dibekali oleh fitur-fitur canggih, sepertinya dipersiapkan untuk dapat diterima segala lapisan, termasuk kalangan remaja. Dengan layar yang lumayan lebar dan didukung 4.069 warna, serta ditunjang memory internal sebesar 4 MB –dapat diperbesar melalui tambahan memory card- akan membuat ponsel yang satu ini benar-benar bisa memenuhi kebutuhan para pemakainya. Terutama sekali untuk mereka-mereka para mobiler.Dengan operating system Symbian dan user interface series 60, Nokia 3650 diperkirakan akan menjadi platform yang ideal bagi pengembang untuk menciptakan layanan aplikasi pengambilan gambar yang lebih menarik. Belum lagi fasilitas camcorder untuk membuat video klip serta RealOne Players yang memungkinkan layanan streaming, downloading dan memainkan isi video dapat dijalankan melalui ponsel ini. Selain itu seri 3650 juga didukung e-mail yang ekstensif serta memungkinkan akses ke content WAP yang kaya melalui browser XHTML-nya.Untuk melakukan pemilihan menunya, ponsel yang juga dapat diganti casing atau covernya ini dapat menggunakan scroll key yang mudah pengoperasiannya. Bila ingin mengisi waktu luang dengan bermain games, ponsel yang satu ini pun mempunyai games-games yang unik dan tergolong baru. Begitu untuk mereka yang gemar melakukan download nada dering akan dengan mudah menjalankannya. Apalagi ponsel ini telah dilengkapi ringtones composer.Nokia 3650 bukan hanya memiliki kekuatan dalam hal teknologi dan fitur-fitur yang canggih tapi ponsel ini pun mampu digunakan untu berbicara hingga 4 jam. Dengan menggunakan baterai Li-ion 850 mAh baru yang kompak dan ringan, ponsel yang mempunyai keypad melingkar seperti bentuk jam ini dapat bertahan dalam waktu siaga hingga 200 jam. Cukup tangguh untuk dibawa kemanapun pergi.
Sumber : Selular, No. 31, Oktober 2002

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home