Sunday, March 4, 2007

Nokia 3330



Rating : 4 (63 suara)GSM Dual band, Baru, Garansi
Estimasi harga : Rp. 925.000,-
107 gr, 113 x 22 x 48 (tinggi - lebar - tebal dalam mm)
Satu lagi ponsel seri 3xxx dari Nokia. Ditargetkan untuk pasar Eropa, Afrika, dan Asia Pasifik, ponsel ini diharapkan akan mulai dipasarkan sekitar April-Juni 2001 dengan harga yang sedikit lebih mahal dibandingkan 'kakak'nya, Nokia 3310. Lantas, apa saja kelebihan ponsel ini?Dari segi fisik, dengan ukuran tinggi-lebar-tebal 113x48x22mm, ponsel ini sangat mirip dengan 3310. Demikian juga beratnya yang 107 gram dengan baterai standar Li-Ion 850mAh. Nah, yang menarik adalah, pilihan cover Xpress-on untuk 3330 ini lebih banyak, yaitu 10 jenis yang terdiri dari 4 casing warna (Arctic Silver, Navy Blue, Vesuvius Red, Himalaya White), 3 casing dengan tampilan grafis (Discover, Hot Jazz, Antique Olimpia), dan 3 casing yang dilengkapi dengan tempat untuk meletakkan foto! (Past, Present, Future).Oke. Untuk masalah memanjakan penggemar fashion, sesuai selera pasar Indonesia, Nokia memang nomer satu. Sekarang bagaimana dengan feature? Menjawab keluhan pengguna 3310 yang merasa ketinggalan teknologi, 3330 sekarang dilengkapi dengan fasilitas WAP 1.1. Ponsel ini juga memiliki memori fisik yang bisa menampung tambahan 100 entri phonebook di luar memori SIM Card.Waktu bicara ponsel ini sedikit lebih lama, yaitu sekitar 4 jam (tergantung kondisi baterai dan network Anda). Sedangkan fitur baru yang berhubungan dengan nada dering, adalah pilihan nada getar dilanjutkan dengan ring (first vibrate then ring option). Fasilitas ini sangat membantu jika Anda tidak ingin mengganggu aktivitas Anda dengan krang-kring ponsel Anda, tapi juga tidak ingin mendapatkan pesan missed call di ponsel Anda.Fitur fun yang ditambahkan di 3330 adalah animated screen saver. Fasilitas screen saver yang pertama diperkenalkan pada 3310, sekarang diperkaya dengan animasi. Game yang disediakan juga ditambah satu dengan game baru 'Bumper'.Para penggemar Nokia, silakan tunggu masuknya ponsel baru ini ke Indonesia!

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home